Mendekati akhir semester, deadline tugas-tugas gw semakin numpuk dan pastinya itu bikin kepala sakit. Nah maka dari itu, butuh banget nih yang manis-manis buat refresh otak supaya bisa bekerja dengan baik lagi. Hari minggu ini, gw berkunjung ke salah satu dessert cafe yang terletak di Gading Serpong yaitu Sweet Hut. Sweet Hut ini baru saja buka lho d GS, namun sebenarnya sudah ada sejak lama di Pantai Indah Kapuk. Dessert yang ditawarkan oleh Sweet Hut bukanlah dessert yang lucu-lucu atau yang sedang hits sekarang ini, melainkan semacam dessert Chinese gitu. Tempat dari Sweet Hut sendiri cukup nyaman, dengan nuansa dekorasi putih dan merah.
Berikut merupakan macam-macam signature dessert yang ada di Sweet Hut.
Kebanyakan, dessert yang ditawarkan di Sweet Hut berupa coconut pudding, caramel pudding, almond and milk pudding, dsb.
Fresh Mango Sago Pomelo Soup with Mango Ice-Cream and Coconut Pudding
Karena gw suka dengan mangga, gw mencoba salah satu signature dessert dari Sweet Hut. Isi dari dessert ini yaitu buah mangga, bulir jeruk bali, sago, mini coconut pudding, es krim mangga, dan juga mango soup. Rasanya, ngga usah dipertanyakan lagi deh, enakkk! Buat kalian yang suka mangga, wajib cobain dessert yang satu ini. Harga dari dessert ini yaitu Rp 38.000,- ++. Memang tidak murah, but it's worth it :)
Milk Almond Pudding and Mango Sago Pomelo Soup
Ini adalah dessert yang dipesan sama temen gw. Jujur, rasanya sama dengan punya gw, bedanya tidak menggunakan coconut pudding dan es krim mangga melainkan Milk almond pudding. Milk almond pudding dari Sweet Hut ini benar-benar lembut dan rasanya juga pas, tidak terlalu manis. Tapi bagi kalian yang suka rasa manis, caramel pudding-nya harus dicoba yaa karena rasanya ga kalah enak dengan Milk almond pudding-nya. Harga dari dessert ini yaitu Rp 38.000,-
Selain itu, Sweet Hut juga menyediakan air minum gratis supaya bisa menghilangkan rasa dahaga setelah menyantap dessert yang dimilikinya. Pelanggan boleh dengan bebas mengambil air minum yang disediakan di ujung cafe.
Oke guys, sekian review dari gw. Semoga informasi ini berguna yaa, see you in another time :)
Morbi leo risus, porta ac consectetur ac, vestibulum at eros. Fusce dapibus, tellus ac cursus commodo, tortor mauris condimentum nibh, ut fermentum massa justo sit amet risus.